Review Sepeda MTB Polygon Cascade 2 Tahun 2018 Modifikasi

Pertama saya beli sepeda baru yaitu merk Polygon dengan seri MTB Polygon Cascade 2 produksi 2018 di toko Rodalink Kalimalang pada akhir tahun 2018. Untuk pemula seperti saya, penting memastikan pemilihan jenis sepeda yang kokoh tahan banting karena kita tidak tau bakal sering dipakai atau tidak sepedanya maka diputuskan MTB yang menjadi pilihan. Mungkin sobat lifekit bisa mencoba MTB terlebih dahulu sebelum kesepeda yang lain.

Spesifikasi Sepeda MTB Polygon Cascade 2 Tahun 2018

BrandPolygon
GenreMTB
What’s in the box1 x Polygon Cascade 2 Mountain Bike 2018
FrameAL6 ALLOY FRAME
ForkSUSPENSION FORK 100MM
Rear Shock
Head SetALLOY HEADSET
StemBB:31.8MM STANDART HANDLE STEM
HandlebarW:680MM R:40MM BB:31.8MM HANDLEBAR
Front DerailleurSHIMANO RD-TY300
Rear DerailleurSHIMANO RD-TY300
ShifterSHIMANO ST-EF41
Bottom BracketBB FP-B908N
Crank SetSTANDART CRANKSET 3-Speed
CassetteSHIMANO MF-TZ21-7 7 SPEED, 14-28T
ChainKMC HV-500
PedalSTANDART PEDALS
BrakeTEKTRO MD-M280 MECHANICAL DISC BRAKE
Wheel SetDOUBLE WALL
TireTRAX 27.5X2.1
SaddlePOLYGON FOAM SADDLE
Seat Post27.2MMX350MM STANDART SEATPOST
Bike StandIncluded
Wheel Size27.5″
Weight15.3 kg
source: https://www.rodalink.com/id/polygon-cascade-2-mountain-bike-502318.html

Perhatikan beratnya yang mencapai 15.3 kg. Jadi jangan berharap sepedanya enteng.

Kesan pertama bersepeda menggunakan MTB Polygon Cascade 2

Sebenarnya yang pertama saya incar adalah MTB Monarch yang sesuai bajet satu jutaan. Akan tetapi setelah dijelaskan oleh staf toko bahwa ukuran Monarch untuk remaja tidak cocok dengan tinggi badan saya yang 177 cm. Setelah dicari yang sesuai bajet dan ukuran, ketemulah MTB Polygon Cascade 2 ukuran M dengan harga Rp2.600.000,-. Cukup ekomonis dan terjangkau.

Sepeda langsung dirakit siang dan saya ambil malamnya. Lumayan gowes dari toko ke rumah sekitar 10 KM. Kaki, bokong, lengan paling terasa karena saya sudah 5 tahun lebih tidak naik sepeda sejauh itu.

Modifikasi MTB Polygon Cascade 2

Beberapa part saya ganti setelah rusak yaitu

  • ban depan dan ban belakang dengan yang lebih halus.
  • lampu belakang
  • rak depan https://shopee.co.id/keranjang-front-rack-sepeda-mtb-faderal-fixie-selli-i.9590905.9922110342
  • rak belakang https://shopee.co.id/rak-panier-sepeda-bagasi-touring-sepeda-boncengan-sepeda-i.9590905.3471743587

Penambahan rak depan dan belakang otomatis membuat berat sepeda semakin nanjak kisaran 20 kg. Cocok untuk latihan ketahanan. Terakhir saya gowes sejauh 60an kg dan membuat Bottom Bracketnya ngik ngik.

Sekian terimakasih.

Komentar